Temanggungan

Daftar Rekomendasi Hotel Temanggung untuk Anda

Oleh: Cholifia Nurchaliza

Temanggung memiliki destinasi wisata yang menarik, wisata alamya yang menjadi pusat mata oleh para pengunjung dengan keindahan dan kesejukan alam. Tak heran jika banyak hotel yang dicari oleh pengunjung Ketika berwisata di Temanggung. Sebagai tempat beristirahat dan penginapan, hotel dengan berbagai fasilitas dan pelayanan yang nyaman akan menjadi daya tarik pengunjung.
Berikut ini ada beberapa hotel di Temanggung yang nyaman dan membuat pengunjung merasa betah.
1. Aliyana Hotel & Resort
Termasuk hotel Bintang 3, hotel ini cocok untuk dijadikan tempat menginap. Tidak tanggung-tanggug hotel ini terdapat fasilitas yang bermacam-macam. Sebut saja WiFi yang tersedia di seluruh area, restoran yang tentunya menyajikan menu lezat, air panas dilengkapi dengan shower, AC, area tempat duduk, air minum kemasa, TV, dan kamar mandi pribadi. Selain itu juga terdapat fasilitas properti seperti kolam renang, tempat untuk anak-anak, pusat kebugaran Gym, parkiran yang aman, serta Spa. Aliyana hotel & Resort ini memiliki beberapa jenis kamar mulai dari kamar deluks, grand deluxe, dan balcony.
Lokasi : Jl Kh Agus Salim No.7, Gendongan, Temanggung.
Harga : berkisar mulai dari Rp380.450. Harga kamar sesuai dari jenis kamar yang dipilih dan waktu pemesanan.

2. TriDwi Homestay
Hotel ini juga cocok untuk dijadikan tempat istirahat kamu. Hotel ini terdapat fasilitas yang berbagai diantaranya internet yang lancar, antar jemput bandara, toilet, meja, peralatan mandi gratis, tempat tidur, kipas angin, dan handuk. Selain itu juga terdapat fasilitas arena game center. Terdapat kamar double maupun twin dengan kamar mandi bersama.
Lokasi : Mandisari, kec Parakan, Temanggung.
Harga : berkisar mulai dari Rp213.000. harga sesuai pada waktu pemesanan dan dapat berubah sewaktu-waktu.

3. Front One Resort Indraloka
Tidak kalah dengan hotel-hotel yang lain, hotel ini juga tergolong nyaman. Hotel ini memiliki beberapa fasilitas kamar. Sebut saja terdapar meja, lemari es, pancuran, AC, TV, dan WiFi gratis. Terdapat juga fasilitas publik diantaranya area parkir, restoran, layanan kamar, area merokok, dan teras. Jenis kamar bisa dipilih sesuai dengan keinginan mulai dari jenis superior king, superior qween bed, deluxe twin terrace, deluxe king, new deluxe twin, new deluxe corner twin, dan new executive twin.
Lokasi : Jl Suwandi No.3 Kauman, Kowangan, Temanggung.
Harga : berkisar mulai dari Rp293.802 permalam dan tergantung tipe kamar yang dipilih.

4. Hotel Ardita
Hotel ini memiliki fasilitas property bathup air panas dan tempat untuk beraktivitas anak-anak atau keluarga. Fasilitas yang disediakan lumayan lengkap dengan air panas, AC atau kipas angun, meja kamar, TV, sarapan gratis serta ada juga kamar mandi dalam dengan fasilitas kloset duduk, wastafel, shower, dan cermin. Hotel Ardita mempunyai konsep desain yang sederhana tetapi asri, seluruh bangunannya dikelilingi dengan taman halaman yang cukup luas. Tidak perlu khawatir jika lapar, karna hotel ini menyediakan restoran dengan berbagai menu seperti nasi goreng telur, bakso, dan lain-lain. Kamarnya berda di bangunan lantai satu dan dua, kalian bisa memilih sesuai dengan keinginan.
Lokasi : Jalan Raya Bulu Km 6,Bulu, Temanggung
Harga : berkisar mulai dari Rp150.000

5. House n Coffe 55
Hotel dengan desain yang elegan ini memiliki beberapa fasilitas mulai dari AC, shower, TV, free WiFi, meja, sofa, dan tempat tidur yang nyaman. Tidak perlu khawatir dengan kendaraan, hotel ini menyediakan parkir yang layak dan aman. Tidak hanya itu, sarapan yang lezat juga tersedia. Tipe kamar yang tersedia diantaranya kamar deluxe double (1 double besar), suite (1 double besar), serta tipe deluxe twin (2 single).
Lokasi : Jl. Jenderal Sudirman No.55, Mardisari, Kertisari, Temanggung
Harga : berkisar mulai dari Rp500.000. Harga juga bisa lebih sesuai tipe kamar dan tanggal pemesanan.

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button